Pendahuluan
Domain merupakan salah satu unsur terpenting dalam suatu website. Tanpa sebuah domain maka website tersebut tidak dapat diakses. Selain itu, fungsi utama domain yaitu untuk mengidentifikasi alamat suatu website yang terdapat dalam internet, mirip seperti rumah website juga mempunyai alamatnya tersendiri. Domain juga diigunakan untuk memudahkan pengguna internet mengunjungi suatu website tanpa perlu mengingat penomoran IP (Internet Protocol) yang terdiri dari angka-angka sulit diingat. Oleh karena itu, diciptakanlah domain beserta sistem DNS (Domain Name System) untuk mengatur dan mengarahkan IP ke dalam suatu domain.
Pada kali ini saya akan membagikan cara mendaftar sebuah domain, untuk contohnya saya menggunakan domain .my.id yang merupakan TLD domain yang disediakan oleh PANDI selaku pengelola domain nasional di Indonesia yang menaungi sistem domain .id. Selain domain .my.id lembaga tersebut juga mengatur penamaan domain yang lain seperti .co.id, .net.id, biz.id dan sebagainya.
Sebelumnya saya sudah mendaftarkan sebuah domain di provider yang lain, yaitu saya mendapatkannya di Idcloudhost.com yang kebetulan didapatkan secara gratis selama setahun pada saat promo bulan kemarin. Hehee. Pada umumnya harga domain .my.id dan .biz.id ataupun domain .id yang lain sekitar Rp.12.000 - Rp.20.000 yang terbilang cukup terjangkau daripada domain TLD yang lain. Namun terkadang beberapa provider biasanya mengadakan promo domain murah ataupun bahkan gratis untuk pembelian domain-domain tersebut.
Pada kali ini, saya akan memberikan tutorial lebih tepatnya untuk berbagi bagaimana caranya mendapatkan domain .my.id yang murah dari Dewabiz.com. Bukan gratis ya? wkwkw, bukan. Tapi tenang, nanti kalian akan mendapatkan domainnya seharga Rp.2.000 kok, iyuups.. Masih tergolong murah pake banget dan kalian akan mendapatkanya untuk satu tahun. Nah, kebetulan provider Dewabiz.com yang mengadakan domain murah tersebut. Baiklah, berikut langkah-langkah yang harus diikuti untuk mendapatkan domain murah tersebut.
Langkah-Langkah
-
Buka web browser kalian dan kunjungi situs penyedia domain murah, dalam hal ini yaitu dari Dewabiz.com yang beralamat di dewabiz.com, atau kalian bisa langsung klik disini.
-
Silahkan masukkan nama domain yang kalian inginkan, misalnya saya disini akan mencoba mendaftarkan domain www.mrasx.my.id. Jika nama domain tersedia maka akan bisa kalian beli dan kita bisa untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.
-
Ternyata domain yang saya daftarkan masih tersedia, maka kita bisa melanjutkan untuk melakukan proses pendaftarannya dengan cara klik Add to Cart untuk menambahkannya ke daftar keranjang. Setelah yakin untuk mendaftarkan domain tersebut silahkan klik, Continue.
-
Maka domain yang kita beli akan masuk ke daftar keranjang. Setelah itu, kalian bisa checklist atau centang pada bagian DNS Management. Jadi, selain kita mendapatkan domain yang murah, kalian juga mendapatkan fitur DNS Management secara gratis. DNS Management sendiri berfungsi untuk mengatur DNS pada domain kita, yang biasanya digunakan jika kita akan melakukan pointing atau transfer domain ke penyedia hosting lain atau penyedia DNS Management pihak ketiga. Selanjutnya, kalian bisa klik Continue untuk ke langkah berikutnya.
-
Disini kalian akan diminta untuk mengisi detail pembayaran, jika kalian belum punya akun maka silahkan buat akun terlebih dahulu dengan pilih Create a New Account. Kemudian silahkan lengkapi detail yang diminta.
Berhubung saya sudah punya akun, maka saya hanya login saja dengan akun yang sudah terdaftar sebelumnya dengan memilih Existing Customer Login.
Setelah berhasil login atau setelah kalian selesai membuat akun, silahkan centang atau checklist pada bagian I have read and agree to the Terms of Service untuk menyetujui kebijakan dari Dewabiz.com. Kemudian kalian klik, Checkout untuk melakukan pembayaran domain.
- Silahkan kalian pilih metode pembayaran yang kalian suka, disini saya akan memilih menggunakan QRIS biar lebih gampang dan langsung auto paid. Hehee. Kemudian kalian klik, Pay Now.
Untuk setiap pembelian domain dikenakan pajak PPN sebesar 10%, yaitu sebesar Rp.220.
-
Jika sudah berhasil untuk melakukan pembayaran, maka status invoice atau pembayarannya kita telah berhasil yang ditandai dengan status Paid.
- Setelah itu, kita tinggal menunggu status domainnya yang awalnya Pending hingga menjadi Active, yang menandakan bahwa domain berhasil terdaftar dan dapat kita gunakan.
💡 Catatan
Untuk promo domain murah dengan harga Rp.2.000 di Dewabiz.com diatas hanya berlaku selama promonya masih ada. Harga sewaktu-waktu dapat kembali normal sesuai dengan harga nama domain .my.id pada umumnya.
Kesimpulan
Domain yang telah berhasil kita daftarkan dengan harga Rp.2.000 hanya aktif sampai satu tahun sesuai dengan promonya, akan tetapi kalian tetap bisa memperpanjang domain tersebut jika memang masih dibutuhkan. Namun, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Untuk memperpanjangnya kalian akan dikenakan dengan harga normal.
Domain .my.id adalah alternatif domain selain domain TLD yang harganya relatif mahal. Meskipun harganya terjangkau, domain ini mendukung optimasi SEO dan banyak digunakan oleh perorangan, start-up, dan perusahaan di Indonesia. Jadi, itulah pembahasan mengenai cara memperoleh domain .my.id dengan harga yang terjangkau.